Ini Dia 2 Cara DIY Krim Wajah Alami
Membeli krim dengan kualitas yang baik mungkin
membutuhkan budget yang tidak sedikit. Akan sedikit susah jika kita ingin
menemukan krim yang memberikan manfaat lengkap. Nah, daripada kita susah
mencari krim kesana kemari dengan harga mahal. Lebih baik kita membuat sendiri
krim dengan bahan – bahan alami yang ada di rumah.Ini dia 2 cara DIY Krim yang
bisa kita lakukan dengan bahan yang ada di rumah :
Moisturizing olive oil night cream
Krim satu ini memakai minyak zaitun sebagai
bahan utama untuk melembabkan kulit. Bahan aktif lainnya yaitu minyak kelapa
yang bisa memberikan kesehatan serta keindahan pada kulit. Selain itu juga ada
vitamin e yang bermanfaat memperbaiki dan melindungi kulit.
Bahan – bahan :
Setengah cangkir minyak zaitun ekstra virgin
Minyak kelapa 2 sendok
1 sendok besswax
2 kapsul vitamin e
Langkah membuat :
Campurkan minyak kelapa, minyak zaitun, dan
juga beeswax ke dalam panci dengan api kecil, aduk hingga meleleh. Setelah itu
tambahkan kapsul vitamin e, aduk bahan sampai menyatu. Matikan api dan tunggu hingga
dingin. Setelah itu simpan krim ini di wadah dengan suhu kamar. Nah, kita bisa
menggunakan krim ini selama 2 hingga 3 bulan.
Glycerine cream
Berbeda dengan krim sebelumnya, krim ini
bekerja sebagai pendingin. Pada krim ini gliserin akan mengembalikan kelembaban
dan minyak kelapa yang ada di dalamnya akan memberikan kesehatan kulit dengan
sifat anti jamur.
Bahan – bahan :
1 sdm minyak kelapa, minyak almond, dan
gliserin
2 sdm air mawar
Langkah membuat :
Panaskan panci lalu masukkan minyak kelapa dan
minyak almond, aduk rata. Panaskan campuran tersebut hingga tercampur semuanya.
Jika sudah, matikan api lalu Anda bisa memasukkan gliserin dan air mawar yang
sudah disiapkan. Aduk dan simpan krim tersebut dalam wadah, kita bisa
menggunakan setiap hari sebelum tidur.
Dengan membuat sendiri krim yang akan
digunakan untuk wajah, bisa menjamin keamanan dari produk tersebut. Kita pun
tidak akan merasa khawatir mengenai bahan – bahan berbahaya yang ada pada krim.
Untuk mengetahui informasi lainnya, kita juga bisa melihat website https://miignon.com. Ada banyak informasi berkaitan seputar
wanita yang bisa kita temukan disini.
0 komentar